Selasa, 08 Desember 2015

Manfaat dan kegunaan pala bagi Kesehatan

Manfaat dan kegunaan pala bagi Kesehatan
Manfaat pala bagi kesehatan
Penghilang rasa sakit alami :
Salah satu senyawa dari pala merupakan senyawa yang mirip dengan mentol, dimana yang memiliki karakteristik penghilang rasa sakit alami. Oleh karena itu, dengan menambahkan pala sebagai bumbu masakan, Anda juga bisa mengurangi rasa sakit yang terkait dari luka, cedera, dan peradangan kronis dari kondisi seperti arthritis.
Kesehatan Pencernaan :
Bila Anda menggiling pala menjadi bubuk dan mempertahankan kadar serat, maka dapat merangsang proses pencernaan dengan mempromosikan gerakan peristaltik di usus . Selain itu, menginduksi sekresi berbagai cairan lambung dan usus yang mempermudah proses pencernaan. Karena serat dapat membantu usus dan pencernaan, maka pala juga dapat mengurangi ketidaknyamanan karena sembelit dan masalah usus lainnya .
Kesehatan Otak :
Salah satu manfaat yang kurang dikenal dari pala adalah adanya senyawa dalam minyak atsiri, yang disebut miristisin dan macelignan. Senyawa ini telah terbukti mengurangi degradasi jalur saraf dan fungsi kognitif yang seringkali menimpa orang-orang dengan demensia Alzheimer. Penelitian telah menunjukkan miristisin dan macelignan akan memperlambat efek tersebut, dan menjaga fungsi otak menjadi sehat serta normal.
Detoksifikasi Tubuh :
Pala bisa bermanfaat sebagai tonik dalam banyak cara, dan karenanya akan meningkatkan kesehatan tubuh keseluruhan. Lebih khusu , dalam hal hati dan ginjal di mana banyak racun sisa metabolisme yang disimpan dan terakumulasi , dan pala dapat membantu menghilangkannya. Secara harfiah pala akan membersihkan organ-organ dari semua racun yang bisa disimpan di sana  seperti alkohol, obat-obatan, polusi, atau racun organik alami dari makanan. Selanjutnya , bahan aktif dalam pala membantu untuk melarutkan batu ginjal, dan meningkatkan efisiensi serta fungsi keseluruhan ginjal dan hati .
Kesehatan mulut:
Dalam aplikasi medis tradisional, pala telah dianggap sebagai raja rempah-rempah yang baik bagi kesehatan mulut. Komponen antibakteri aktif dalam pala berarti dapat membantu untuk melawan kondisi seperti halitosis , yang juga dikenal dengan bau mulut. Pala akan mematikan bakteri penyebab bau mulut, dan umumnya akan meningkatkan kekebalan gusi dan gigi. Inilah sebabnya mengapa ekstrak pala juga biasa ditemukan pada pasta gigi dan obat kumur, terutama dalam varietas organik atau herbal .
Insomnia :
Selama beberapa generasi, pala telah direkomendasikan sebagai obat rumah untuk sulit tidur dan insomnia. Sejumput pala dengan susu hangat dapat diminum untuk mengatasi masalh ini. Pala memiliki kandungan magnesium yang tinggi, mineral penting dalam tubuh yang berguna mengurangi ketegangan saraf, dan bahkan merangsang pelepasan serotonin yang menciptakan perasaan relaksasi atau sedasi. Serotonin ini akan diubah menjadi melatonin di otak, yang merupakan inducer tidur, menghilangkanmasalah insomnia dan kegelisahan di malam hari. Pala juga memiliki elemen nark*ba , namun tidak memiliki efek yang dramatis kecuali jika dikonsumsi dalam jumlah besar. Namun hanya sejumput kecil sudah dapat membantu Anda melepaskan neurotransmiter diotak dan mendorong relaksasi dan tidur .
Leukemia :
Kualitas lain yang kurang dikenal dari pala adalah penggunaannya yang potensial terhadap sel kanker. Penelitian telah menunjukkan bahwa senyawa tertentu dalam metanol pala dan minyak esensial benar-benar dapat menginduksi kematian sel ( apoptosis ) leukemia , sehingga menghentikan penyebaran dan metastasis penyakit kanker yang mengerikan yang umum menimpa anak-anak ini.
Kesehatan Kulit :
Meskipun mekanismenya yang tepat tidak sepenuhnya dipahami, jamu dan obat tradisional telah lama menggunakan pala untuk meningkatkan penampilan dan kesehatan kulit. Paling umum, pala yang dicampur dengan air dan dibalurkan pada kulit, atau bahkan ditambah madu, yang juga bagus untuk perawatan kulit. Hal ini dapat membantu untuk mengurangi peradangan dan iritasi kulit, mempromosikan hidrasi dan penampilan kulit yang halus , serta mengurangi tanda-tanda bekas cacar, bisul , dan jerawat .
Tekanan dan Sirkulasi darah:
Isi mineral dalam pala juga berharga dalam hal menjaga fungsi organ. Kalium merupakan vasodilator, yang akan merenggangkan pembuluh darah, sehingga mengurangi tekanan darah dan menurunkan tekanan pada sistem kardiovaskular. Selain itu, kalium juga memfasilitasi penyerapan nutrisi dari makanan, membuat proses pencernaan menjadi efisien dan cepat.
Kalsium yang ditemukan dalam pala juga dapat meningkatkan kesehatan tulang, dengan berkontribusi terhadap perbaikan dan pertumbuhan, sementara menghilangkan gejala osteoporosis. Akhirnya, kandungan zat besi yang juga terdapat pada pala akan meningkatkan sel darah merah dan mengurangi atau mencegah gejala anemia .
Perhatian :
Pala telah dicurigai sejak meningkatnya kasus keracunan makanan dalam beberapa tahun terakhir. Setelah diungkap,  mengkonsumsi pala berlebihan dapat menimbulkan efek seperti psik*tr*pik, atau efek halusinasi pada orang. Mengkonsumsi pala terlalu banyak dapat mengakibatkan dampak yang lebih serius, dan dapat mempersulit proses metabolisme dalam tubuh. Selain itu, kelebihan mengkonsumsi pala juga dapat menyebabkan kejang , jantung berdebar, dan muntah. Pala akan aman dan bermanfaat jika digunakan sebagai bumbu dan dikonsumsi dalam jumlah yang terkontrol.

- See more at: http://www.tipscaramanfaat.com/manfaat-pala-untuk-kesehatan-1756.html#sthash.5P5hq5oY.dpuf

MANFAAT TUMBUHAN INGGU BAGI KESEHATAN

MANFAAT TUMBUHAN INGGU BAGI KESEHATAN
Tumbuhan inggu ini sangat asing ditelinga kita bahkan bentuknya juga banyak orang yang tidak tahu dari namanya juga sudah bingung. Tumbuhan inggu ini mempunyai banyak khasiat dan manfaat untuk kesehatan tubuh yang berguna untuk mengobati penyakit-penyakit yang sangat merugikan tubuh kita. Tumbuhan inggu bagi sebagian orang yang tau cara mengolahnya dipakai sebagai pengobatan tradisional alami. Tumbuhan inggu ini memiliki rasa pahit, berbau aromatik, tetapi sedikit beracun.

Manfaat Daun Inggu
gambar tumbuhan inggu (sumber : google.co.id)



Beberapa bahan kimia yang terkandung pada tumbuhan inggu, di antaranya minyak terbang, fenol, ester, rutin, glukosida, zat samak, skimianin, kokusaginin, dan beragapten. Sementara itu, efek farmakologis yang dimiliki oleh tumbuhan inggu, di antaranyaanti-kejang dan obat penenang. Daun inggu beserta tangkai atau tanpa tangkai dapat digunakan untuk mengobati beberapa penyakit sebagai berikut.

Penyakit yang Dapat Disembuhkan dan Cara Penggunaannya :

Eksim dan Gudik

Cuci bersih 20 helai daun inggu, 1 jari kunyit, dan 1 sendok teh beras. Tumbuk semua bahan sampai halus, tambahkan sedikit air sehingga membentuk adonan. Gosokan adonan secara merata pada bagian kulit yang terkena eksim atau gudik.

Lever

Cuci bersih 7 helai daun inggu segar lalu rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 ½ gelas. Setelah dingin, saring, lalu bagi menjadi 2 bagian yang sama. Minum air rebusan 2 kali sehari bersama 1 sendok teh gula batu, masing-masing ¾ gelas.

Demam, Masuk Angin, dan Pegal-Pegal

Cuci bersih ½ genggam herba inggu segar lalu rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 2 ¼ gelas. Setelah dingin, saring, lalu minum 3 kali sehari bersama 1 sendok makan madu, masing-masing ¾ gelas ramuan.


Kejang-Kejang

Cuci bersih 15-20 g daun inggu segar, potong kecil-kecil, lalu rebus dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring, lalu minum 2 kali sehari, masing-masing ½ gelas.

Sakit Gigi

Cuci bersih 3 helai daun inggu segar lalu tumbuk sampai halus. Masukan hasil tumbukan ke gigi yang berlubang lalu tutup dengan kapas.


Catatan : Wanita hamil dilarang minum ramuan daun inggu.

Nah inilah penjelasan tentang
 manfaat daun inggu untuk kesehatan tubuh yang perlu anda ketahui sebagai pengobatan tradisional alami yang berkhasiat mengobati berbagai penyakit seperti yang tertulis diatas agar selalu menjaga kesehatan tubuh kita.

Manfaat Daun Legundi

Manfaat Daun Legundi (Vitex trifolia L.) Dalam Ramuan Herbal

                                                https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi4sfWWJBG7E8U7NQlv6s1joz9RJx7EY_COP9cRqM5f-BmM7TLECyXhNGG8vwCac1MbpxCq3zJpolp-9Q67L3T-YYBFej978zA-9ixm5jIkm2GkZLQ3HSQr7gHfy0pj3mMjgOdoVwSy0JK8/s1600/2012-10-24+14.34.44.jpg
Tanaman Legundi cukup banyak digunakan untuk pengobatan tradisional yang memiliki barbagai manfaat. Akarnya berguna untuk pencegah kehamilan dan berguna pengobatan pasca pesalinan. Bijinya dimanfaatkan sebagai penyegar badan dan perawatan rambut. Buahnya untuk obat cacing, peluruh haid, meningkatkan produksi ASI, dan meningkatkan kesuburan wanita. Daunnya dipakai untuk mengurangi rasa nyeri, pusing, masuk angin, menurunkan panas, meredakan kejang, batuk, radang amandel, tuberkulose, tifus, peluruh air seni, peluruh angin perut, peluruh keringat, melancarkan haid, membersihkan rahim, demam nifas, busting air, menyembuhkan luka, kudis dan untuk membunuh serangga.
Nama daerah tanaman legundi adalah gendasari (Melayu), legundi, lilogundi (Palembang), langgundi (Minang), Lagundi (Sunda), Lengghundi (Madura), Galumi (sumbawa), sangari (bima), danuko (Kalimantan), lanra (Makasar), Lawasani, Pala (Bugis), Ai Tuban (Ambon), lagondi, legundi, langghundi (Jawa), galumi, sangari (Nusatenggara), dunuko, lanra, lawarani, rala, ai tuban(Sulawesi).
Beberapa ramuan tanaman legundi yang diyakini dapat membantu menyembuhkan penyakit adalah :
1.    Obat caging, 15 gram daun legundi segar direbus dengan 1 gelas air selama 15 menit, setelah dingin, diperas dan disaring. Hasil saringan diminum sekaligus.
2.    TBC paru-paru, daun legundi muda ½  genggam, daun waru lengis muda 5 lembar, parutan bidara upas 1 sendok makan, daun pegagan ¼ genggam, parutan kencur 1 sendok makan, semua bahan direbus dengan 6 gelas air hingga tersisa 3 gelas, kemudian angkat, dinginkan dan saring, diminum sehari 4 kali masing-masing ½ gelas, lakukan pengobatan selama 3 bulan berturut, usahakan jangan ada waktu jeda sehari pun.
3.    Batuk, daun legundi 5 gram, rimpang kencur 6 gram, rimpang kunyit 5 gram, air 115 ml, semua bahan direbus, keudian diminum 1 kali sehari 100 ml, diulang selama 14 hari.
4.    Rahim membesar, daun legundi rimpang 1 genggam, temu hitam 6 gram, air 110 ml, semua bahan direbus, diminum 1 kali sehari, diulang selama 7 hari.
5.    Cacingan, buah legundi 7 gram, air 110 ml, direbus, diminum 1 kali sehari 100 ml, diulang selama 4 hari
6.    Nyeri limpa, daun legundi segar 1 genggam, cuka sedikit, dipipis, ditempelkan pada bagian perut sebelah kiri.
7.    Nyeri Tenggorokan, daun legundi 7 gram, air 110 ml, direbus, digunakan untuk berkumur 1 kali sehari selagi hangat, diulang selama 7 hari.



MANFAAT BROTOWALI BAGI KESEHATAN

MANFAAT BROTOWALI  BAGI KESEHATAN
manfaat daun brotowali
Berikut ini penjabaran tentang beberapa manfaat dari tanaman brotowali, diantaranya :
1. Penambah nafsu makan
Sering kali kita mengalami gangguan menurunnya nafsu makan. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor seperti karena gangguan suatu penyakit, depresi, perubahan mood, dan lain sebagainya. Nafsu makan adalah sebuah situasi dimana  terjadi sistem pengaturan internal tubuh untuk memenuhi kebutuhan energi dan gizi dalam tubuh. Saat nafsu makan menurun atau bahkan hilang, maka tubuh kehilangan energi. Jika kondisi ini terus berlanjut, dapat mengakibatkan penyakit serius, dan jangka waktu yang lama, tubuh beresiko mengalami malnutrisi.
Untuk mengatasi hal tersebut, sangat dianjurkan bagi kita untuk segera mengambil tindakan dengan mengkonsumsi vitamin penambah nafsu makan, maupun menggunakan ramuan tradisional lainnya seperti ramuan dari bahan alami brotowali. Adapaun caranya adalah dengan minum air rebusan daun brotowali. Tambahkan madu ke dalam rebusan, untuk mengurangi rasa pahit.
2. Membantu penyembuhan luka
Brotowali mengandung alkaloid barberin dan columbina yang berfungsi sebagai pembunuh bakteri pada luka. Penggunaan brotowali dalam hal penyembuhan luka adalah dengan menumbuk beberapa lembar daun brotowali lalu ditempelkan pada luka. Selain itu, mencuci luka dengan rebusan batang brotowali juga dapat menyembuhkan luka.
3. Menyembuhkan penyakit kulit
Penyakit kulit seperti kudis (scabies) merupakan gangguan kulit yang tentu saja sangat mengganggu penampilan kita. Selain itu, scabies merupakan jenis penyakit yang menular, baik secara langsung maupun melalui perantara lain.  Untuk mengatasi hal tersebut kita bisa memanfaatkan brotowali sebagai alternative pengobatannya. Caranya adalah :
·         Tumbuk beberapa lembar daun brotowali
·         Campur  belerang dan minyak kelapa ke dalam tumbukan
·         Lalu mengoleskan pada daerah yang terkena scabies
·         Lakukanlah hal ini secara teratur
4. Mengobati diabetes
Penyakit diabetes merupakan sejenis penyakit yang jika dibiarkan tanpa perawatan akan dapat berdampak pada kematian. Penyakit yang sering disebut dengan kencing manis ini terjadi akibat kelainan pada sistem metabolik tubuh yang disebabkan oleh beberapa faktor, seperti :
·         obesitas
·         kurang berolah raga
·         kehamilan
·         pola makan yang tidak sehat
·         Faktor keturunan, dsb
Penyakit ini memang tidak bisa disembuhkan dengan total, pengobatan yang dilakukan hanya untuk mengendalikan dampak serta mengurangi resiko terjadinya komplikasi.
Lalu bagaimana hubungan antara diabetes dan brotowali? Ternyata tanaman brotowali memiliki sifat antidiabetik, yaitu dapat membantu mengontrol gula darah. Cara pengobatannya adalah dengan rutin mengkonsumsi ramuan rebusan batang brotowali, daun sambiloto, serta daun kumis kucing sebanyak 2 kali dalam sehari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
5. Menurunkan demam
Kandungan antipiretik dan analgesik yang terdapat dalam manfaat brotowali, mampu membantu untuk menurunkan demam. Caranya adalah dengan mengkonsumsi hasil rebusan batang brotowali yang telah dicampur dengan madu. Madu berfungsi untuk mengurangi rasa pahit dari air rebusan tersebut. Beberapa obat herbal lainnya juga bisa digunakan untuk mengatasi demam seperti :
·     
6. Menyembuhkan sakit kuning (hepatitis)
Penyakit kuning atau disebut icterus atau bisa juga disebut jaundice, merupakan sejenis penyakit yang ditandai dengan adanya perubahan warna pada kulit, sclera (bagian putih pada mata), serta pada kelenjar ludah yang disebabkan oleh peningkatan bilirubin (senyawa pigmen yang merupakan hasil katabolisme enzimatik biliverdin oleh biliverdine reduktase) pada tubuh.
Pengobatan yang dilakukan untuk mengatasinya adalah dengan dilakukan perawatan medis maupun dengan pengobatan alternatif seperti penggunaan obat-obatan herbal. Brotowali merupakan salah satu jenis obat herbal yang bisa membantu mengobati penyakit ini, caranya adalah dengan rutin mengkonsumsi ¾ gelas hasil rebusan batang brotowali yang telah ditambahkan dengan madu. Lakukanlah hal ini sebanyak dua kali sehari.
7. Penyembuhan rematik
Rematik atau dalam bahasa medis dikenal dengan rheumatoid athritis (RA) merupakan peradangan sendi yang disebabkan oleh gangguan sistem kekebalan tubuh pada saat melawan virus, bakteri, dan jamur pada tubuh kita. Gangguan ini sering terjadi pada manusia di atas umur 50 tahun. Untuk itu, pada masa-masa usia anda mencapai 50 tahun, sebaiknya jangan terlalu melakukan kegiatan membebani tubuh.
Cara alami untuk mengobati gangguan ini antara lain, adalah dengan  rutin mengkonsumsi ½ gelas hasil rebusan batang brotowali segar sebanyak 2 kali dalam sehari. Lakukanlah hal tersebut secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
8. Mengobati gatal-gatal
Gangguan gatal kulit ini biasa menyerang kita. Sensasi yang ditimbulkan membuat kita ingin selalu menggaruknya. Namun jika hal tersebut kita lakukan, maka bisa mengakibatkan iritasi, luka, maupun lecet pada kulit. Cara mengatasi hal tersebut secara tradisional adalah dengan berendam dalam air hangat, hasil rebusan dari daun brotowali yang dicampur dengan belerang. Lakukan selama kurang lebih 20 menit.
Selain mandi dengan air rebusan brotowali, ada pula obat gatal alami yang bisa dikonsumsi seperti :
9. Menyembuhkan malaria
Malaria merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh parasit plasmodium. Penularan penyakit ini adalah dengan perantara nyamuk. Kasus terjadinya penyakit ini sering kali terjadi, dan tak jarang bisa berujung pada kematian.
Pengobatan alami penyakit ini salah satunya adalah dengan menggunakan ramuan herbal yang berasal dari tanaman brotowali. Caranya adalah dengan mengkonsumsi ramuan hasil rebusan daun brotowali yang dicampur dengan madu sebanyak 3 kali sehari.
10. Mencerahkan kulit wajah
Bagi sebagian orang yang lebih memilih cara-cara alami untuk merawat kecantikan wajah, akan lebih memilih menggunakan ramuan herbal seperti hasil rebusan batang brotowali untuk mencuci muka. Hal ini terbukti memberikan efek positif pada kulit wajah yaitu dapat menghilangkan noda-noda yang menempel di wajah serta dapat menghilangkan warna kusam di wajah. Daripada menggunakan produk-produk kecantikan yang justru bisa mengakibatkan efek yang tak diinginkan nantinya.


Manfaat Benalu Teh Bagi Tubuh


Manfaat Benalu Teh Bagi Tubuh

Jika kita mendengar kata benalu, biasanya dipikiran kita akan membayangkan sesuatu yang merugikan, atau sesuatu yang sifatnya negatif, namun siapa sangka bahwa ternyata didunia ini ada benalu yang bermanfaat untuk manusia. benalu tersebut adalah benalu teh, saya akan menjelaskan beberapa informasi yang saya peroleh dari hasil membaca beberapa referensi mengenai manfaat benalu teh bagi kesehatan tubuh manusia.
Di Indonesia, teh merupakan salah satu jenis minuman yang digemari oleh masyarakat. Kebutuhan teh semakin meningkat mengingat banyak orang mempercayai khasiat daun teh dari studi yang dilakukan oleh para ahli. Pada artikel sebelumnya saya telah membahas mengenai manfaat teh untuk kesehatan kulit wajah, jika anda belum mengetahui bahwa teh bisa digunakan untuk kesehatan kulit dan perawatan wajah, anda bisa membaca artikel tersebut untuk menambah wawasan anda mengenai manfaat teh.
manfaat benalu teh

Mengenal Lebih Jauh Mengenai Benalu Teh

Kembali ke pokok bahasan mengenai benalu teh atau yang memiliki nama ilmiah Dendrophthoe Pentandra. Perlu anda ketahui bahwa benalu merupakan jenis tanaman parasit yang mengambil nutrisi yang dimiliki oleh tumbuhan yang ditumpanginya / inangnya. Hal ini dilakukan oleh tumbuhan parasit untuk bertahan hidup. Tumbuhan inang / yang ditumpangi oleh tumbuhan parasit seperti benalu teh akan kehilangan nutrisi dasarnya dan bahkan akan rusak.
Meskipun terdengar seperti menghilangkan manfaat dari teh namun sebenarnya benalu teh merupakan tumbuhan yang bisa diambil manfaatnya oleh manusia sebagaimana manusia mengambil manfaat dari daun teh. Hal ini karena sebagai tumbuhan parasit benalu tersebut akan memiliki nutrisi yang cukup baik seperti apa yang dimiliki oleh inangnya. Para ahli telah memepelajari manfaat benalu teh ini sejak lama, bahkan ditahun 1978 penelitian etnobotani mempublikasikan bahwa benalu teh kering dapat dimanfaatkan untuk mengobati penyakit kanker rahim, dari penelitian tersebut dibuktikan dengan membaiknya struktur DNA dalam sistem kekebalan tubuh apabila pasien penderita kanker diberikan ekstrak benalu teh. Penelitian tersebut juga memberitahukan begitu mudahnya memanfaatkan benalu teh, yaitu cukup rebus benalu teh kering menggunakan air, kemudian air tersebut bisa diminum oleh penderita kanker untuk pengobatan.

Kandungan yang Dimiliki Benalu Teh

Sebagai tumbuhan parasit yang menyerap nutrisi yang dimiliki oleh tumbuhan teh, maka nutrisi dari benalu teh tidak jauh berbeda. Kandungan senyawa flavonoid yang ada di benalu teh diantaranya flava-nones,flavan-3-OLSm, chalcones dan c-glycoflavonols. Dalam dunia medis flavonoid didefinisikan sebagai senyawa yang memiliki sifat anti-inflamasi, antioksidan, analgesik / pereda nyeri, hingga anti virus dan HIV.
Benalu teh juga bermanfaat untuk memulihkan kekebalan tubuh yang hilang, mengurangi lemak yang berlebih pada seseorang serta menghilangkan kolesterol yang saat ini menjadi permasalahan terbesar bagi orang-orang yang memiliki kehidupan yang kurang sehat.
khasiat benalu teh

Manfaat Benalu Teh

Saat ini untuk mendapatkan benalu teh memang cukup mudah, anda bisa membelinya disupermarket atau tempat belanja yang lainnya. Andapun bisa memproduksinya sendiri bila anda memiliki pohon teh, yaitu cukup menempatkan benalu teh pada pohon teh, nanti benalu tersebut akan berkembangbiak dengan sendirinya karena menyerap nutrisi yang ada pada pohon teh. Meskipun agak mengorbankan pohon teh, namun manfaat benalu teh cukup banyak sehingga tidak rugi-rugi amat. Berikut ini beberapa khasiat benalu teh yang bisa anda dapatkan :
1. Manfaat Benalu Teh Untuk Kanker
Penyakit kanker merupakan penyakit yang mematikan, penyakit ini bisa dibilang penyakit berbahaya yang bisa merenggut nyawa penderitanya. Ektrak dari benalu teh sangat berguna dalam memperbaiki struktur DNA dalam kekebalan tubuh yang bisa menjaganya dari serangan kanker jahat dan tumor. banyak penelitian telah dilakukan untuk membuktikan khasiat benalu teh tersebut dan publikasi yang dilakukan oleh etnobotani menyatakan bahwa benalu teh bisa untuk mengobati dan mencegah tumbuhnya kanker. Beberapa jenis kanker yang bisa diobati menggunakan benalu teh adalah kanker payudara, kanker rahim, kanker usus dan kista.
2. Menurunkan Kolesterol
Benalu teh berkhasiat untuk menurunkan kolesterol jahat /
 Low density lipoprotein (LDL). LDL menyebabkan penyumbatan pada pembuluh arteri yang artinya dapat menghambat aliran darah keseluruh tubuh. LDL bila tidak segera diatasi akan menimbulkan banyak masalah terutama pada kesehatan jantung. Anda bisa menggunakan benalu teh sebagai obat tradisional untuk melawan kolesterol jahat tersebut tanpa harus memikirkan efek samping bila dibandingkan dengan menggunakan bahan kimia.
3. Mengatasi Masalah Persendiaan
Apabila anda sering merasa nyeri pada persendiaan anda, anda bisa menggunakan benalu teh untuk mengobatinya. Kandungan dalam teh dapat mengatasi nyeri yang menyerang sendi-sendi manusia dan bahkan penyakit rematik sekalipun. Anda cukup mengonsumsi secara rutin ekstrak benalu teh.
4. Benalu Teh Mampu Mengobati Batu Ginjal
Di Indonesia Batu ginjal merupakan salah satu penyakit yang sering dijumpai, bahkan menurut data yang saya peroleh pada tahun 2004, Indonesia merupakan salah satu negara dengan penderita batu ginjal terbanyak di Asia. Batu ginjal merupakan endapan dari zat-zat limbah yang dipisahkan dari darah oleh ginjal. Endapan pada ginjal tersebut bila tidak segera diatasi akan mengganggu kinerja ginjal bahkan bisa menyebabkan gagal ginjal. Nah untuk mengurangi resiko rusaknya ginjal, anda bisa menggunakan benalu teh untuk mengobatinya.
5. Mencegah Diabetes Menggunakan Benalu Teh
Diabetes merupakan salah satu penyakit yang banyak terjadi saat ini. Hal ini dikarenakan pola hidup manusia yang pada akhir-akhir ini kurang berkualitas. Tidak seimbangnya asupan gizi maupun kegiatan olahraga yang dilakukan manusia menyebabkan penyakit diabetes bisa menyerang semua kalangan umur. Benalu teh memiliki senyawa yang digunakan untuk memulihkan kekebalan tubuh dan merangsang tubuh untuk memproduksi insulin secara normal. Saat ini belum ada obat yang bisa mengobati diabetes secara langsung, namun anda bisa melakukan pencegahan terlebih jika anda merupaka keturunan dari keluarga yang menderita diabetes.
6. Meredakan Sakit
Manfaat benalu teh yang sangat berguna saat anda mengalami luka adalah kandungan
 flavonoid yang aktif dalam merangsang sistem kekebalan tubuh manusia. Anda bisa menggunakan benalu teh untuk mengurangi rasa sakit yang diakibatkan oleh luka atau penyakit lainnya.

Cara Menyajikan Benalu Teh

Ada banyak cara untuk mengkonsumsi benalu teh, tapi berikut ini saya memberikan tips penyajian minuman benalu teh yang mudah untuk diimplementasikan.
a. Penyajian Pertama
Anda bisa menggunakan 10 hingga 15 gram ekstrak benalu teh untuk direbus menggunakan air. Takaran airnya kurang lebih 1 liter. Rebus benalu tersebut hingga air yang tadinya 1 liter menjadi kurang lebih menyisakan 1/2 liter saja. Saringlah air rebusan tersebut untuk memisahkan air dari ekstrak benalu teh agar mudah untuk dikonsumsi. Biarkan air rebusan tersebut untuk diembunkan / didiamkan dalam wadah tertutup untuk dikonsumsi pada keesokan harinya. Ini seperti dengan penyajian teh basi yang bermanfaat untuk kesehatan kulit.

Saran penggunaan, apabila anda menggunakan air rebusan benalu teh untuk penyembuhan, saya sarankan untuk meminumnya 2-3 kali sehari dan apabila hanya untuk pencegahan saja cukup 1- 2 kali sehari.
b. Penyajian Kedua
Pada penyajian jenis kedua ini komposisinya cukup berbeda degan penyajian tipe pertama. Pada penyajian kedua, tambahkan rumput alang-alang dan adas palawaras rasa. Rebuslah 1 batang benalu teh yang ditambah dengan 1 batang tumput alang-alang dan adas palawaras rasa menggunakan 3 gelas air. Tunggu rebusan tersebut hingga benar-benar mendidih setelah itu saring untuk mendapatkan air benalu tehnya saja, ampasnya bisa disisihkan. Untuk saran penggunaan pada penyajian tipe dua ini, cukup minum 1/2 cangkir sehari sekali waktu.
Demikian informasi mengenai manfaat benalu teh yang bisa menambah wawasan anda. Semoga anda bisa mengenal lebih jauh mengenai khasiat dari bahan-bahan alami agar tidak selalu menggunakan bahan kimia untuk tubuh anda. Hal ini tentu saja bisa mengurangi efek samping yang ditimbulkan oleh bahan kimia pada suatu saat nanti.